Berita Terkini

KPU Kabupaten Temanggung Ikuti Sosialisasi dan Bimbingan Teknis PKPU Nomor 3 Tahun 2025 serta Pengelolaan Arsip di KPU Provinsi Jawa Tengah

TEMANGGUNG - KPU Kabupaten Temanggung mengikuti Sosialisasi dan Bimbingan Teknis PKPU Nomor 3 Tahun 2025 serta Pengelolaan Arsip kepada KPU Kabupaten/Kota yang digelar KPU Provinsi Jawa Tengah pada Rabu (10/12/2025) Melalui kegiatan ini, diharapkan peserta memperoleh pemahaman yang sama tentang regulasi dan mekanisme Penggantian Antarwaktu Anggota Dewan Perwakilan Rakyat, Dewan Perwakilan Daerah, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi, dan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten/Kota Hadir dalam kegiatan Ketua KPU Kabupaten Temanggung, didampingi Ketua Divisi Teknis Penyelenggara Pemilu dan Plt. Sekretaris #KPU #KPUTemanggung #kpumelayani

Sosialisasi di SMK Swadaya Kabupaten Temanggung

TEMANGGUNG - KPU Kabupaten Temanggung melaksanakan kegiatan Sosialisasi dan Pendidikan Pemilih di SMK Swadaya Temanggung pada Rabu, (10/12/2025) R. M. Bagus Pratomo, Anggota KPU Kabupaten Temanggung menyampaikan materi bagi siswa-siswi SMK Swadaya Temanggung yang akan melaksanakan Pemilihan Ketua OSIS pada 17 Desember 2025 mendatang. Pihaknya berpesan agar implementasi demokrasi di lingkungan sekolah harus memiliki target kuantitas dan kualitas, yakni mencapai angka partisipasi pemilih yang tinggi dan juga terbangunnya kesadaran untuk memilih secara rasional Kegiatan sosialisasi ini diikuti oleh lebih dari 1.700 pelajar, dari seluruh angkatan dan prodi di SMK Swadaya Temanggung #kpu #temanggung #kputemanggung #kpumelayani #pilketos #evoting #berbasiselektronik #smkswadaya

Pelatihan Public Speaking bagi Pegawai di Lingkungan KPU Kabupaten Temanggung

TEMANGGUNG - Dalam rangka peningkatan kapasitas SDM, KPU Kabupaten Temanggung menyelenggarakan Pelatihan Public Speaking bagi Pegawai di Lingkungan KPU Kabupaten Temanggung pada Selasa, (09/12/2025) Pelatihan menghadirkan Pranata Keprotokolan pada Bagian Prokompim Setda Temanggung, Slamet Budi Waluyo Dalam paparannya, Slamet Budi Waluyo atau yang biasa dipanggil Yoyok memaparkan secara detail ikhwal public speaking dalam acara formal maupun informal Di akhir sesi, peserta berkesempatan untuk praktik menjadi pembawa acara Melalui pelatihan ini, diharapkan pegawai di lingkungan KPU Kabupaten Temanggung memperoleh pengetahuan yang lebih luas seputar public speaking dan mampu bertugas sebagai pembawa acara di berbagai kegiatan #kpu #kputemanggung #kpumelayani #publicspeaking

KPU Kabupaten Temanggung mengikuti kegiatan Ngopi Asli dengan BerCanda bertema Big Match: Bahas Desain Pemilu ke Depan yang diselenggarakan KPU Provinsi Jawa Tengah secara daring

TEMANGGUNG - KPU Kabupaten Temanggung mengikuti kegiatan Ngopi Asli dengan BerCanda bertema “Big Match: Bahas Desain Pemilu ke Depan” yang diselenggarakan KPU Provinsi Jawa Tengah secara daring pada Selasa, (09/12/2025) Ketua KPU Jawa Tengah, Handi Tri Ujiono dalam sambutan pembuka menegaskan pentingnya peningkatan kualitas penyelenggaraan pemilu melalui penguatan kelembagaan, evaluasi mendalam, serta kesiapan menghadapi kemungkinan perubahan regulasi, termasuk wacana revisi UU Pemilu dan Pilkada Basmar Perianto Amron, Ketua Divisi Perencanaan dan Logistik KPU Provinsi Jawa Tengah selaku narasumber memaparkan hasil Rapimnas dalam penguatan kelembagaan, di antaranya harmonisasi kebijakan nasional demi penyelenggaraan pemilu yang lebih inklusif, efisien, dan berintegritas #kpu #kputemanggung #kpumelayani #ngopiasli #bercanda

Rekapitulasi Daftar Pemilih Berkelanjutan (DPB) Triwulan IV Tahun 2025

TEMANGGUNG - Hai #TemanPemilih, inilah infografis data pemilih di Kabupaten Temanggung yang telah ditetapkan dalam Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Daftar Pemilih Berkelanjutan Triwulan IV pada Senin (8/12/2025) Dibandingkan triwulan III, ada kenaikan sebanyak 1.290 pemilih di periode ini #TemanPemilih, mari kita wujudkan langkah nyata menjaga hak pilih secara berkelanjutan. Jangan lupa cek namamu apakah sudah terdaftar sebagai pemilih melalui cekdptonline.kpu.go.id #kpu #komisipemilihanumum #kputemanggung #pdpb #daftarpemilih #plenodpb

Bimbingan Teknis Penyelenggaraan Pemilihan Ketua OSIS (Pilketos) Berbasis Elektronik SMP Negeri 1 Parakan

TEMANGGUNG - KPU Kabupaten Temanggung menggelar Bimbingan Teknis Pemilihan Ketua OSIS Berbasis Elektronik kepada perwakilan siswa siswi SMP Negeri 1 Parakan pada Senin, (08/12/2025) Kegiatan ini menjadi ajang pembekalan dan persiapan penyelenggaraan Pilketos SMP Negeri 1 Parakan yang akan dihelat pada 13 Desember 2025 mendatang Dalam kesempatan ini, Ketua Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat, dan SDM KPU Kabupaten Temanggung, R. M. Bagus Pratomo memaparkan materi pengantar demokrasi. Sementara materi Pemilihan Berbasis Elektronik disampaikan oleh Mahmudin Ashar, Fungsional pada Sekretariat KPU Kabupaten Temanggung Kegiatan ditutup dengan simulasi pemungutan suara berbasis elektronik #kputemanggung #kpu #komisipemilihanumum #sosialisasi #pendidikanpemilih #demokrasi #pilketos