
Bimbingan Teknis Pengelolaan Media Sosial Bagi KPU se-Jawa Tengah pada Pilkada Serentak Tahun 2024
KPU Kabupaten Temanggung menghadiri Bimbingan Teknis Pengelolaan Media Sosial Pilkada Serentak 2024 yang diselenggarakan oleh KPU Provinsi Jawa Tengah di Kantor KPU Kota Surakarta pada Rabu, (12/02/2025)
Bimbingan teknis kali ini menghadirkan narasumber Swita Amalia (Praktisi digital media dan Dosen Ilmu Komunikasi Universitas Dian Nuswantoro Semarang) dan Jafar Sodiq Assegaf (Manajer produksi video Solopos Media Grup)
Kegiatan diikuti oleh Ketua Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan Sumber Daya Manusia, Kepala Sub Bagian Hukum dan SDM, serta Pelaksana Pengelola Media Sosial dari 11 KPU Kota/Kabupaten se-Jawa Tengah